Kabar Gembira Buat Pecinta K-POP !

BLAKPINK Comback Pada Bulan Agustus. Foto : istimewa

Girl Band Korea, Blackpink merencanakan akan kembali mentas pada bulan Agustus 2020 dengan merilis album terbaru. Hal ini sudah dikonfirmasi langsung melalui akun resmi Blackpink.


Hal ini diungkapkan langsung oleh agensi Blackpink, YG Entertainment melalui laman YGLife dengan merilis sebuah poster teaser pada Kamis (23/7/2020). Pada poster teaser pertama tersebut, berlatar hitam dam pink, terpampang wajah para anggota Blackpink beserta tulisan New Single Release August 2020.
Sebagaimana dikabarkan sebelumnya, Blackpink berencana melangsungkan comeback dalam tiga tahap sepanjang tahun 2020 dan akan berakhir dengan merilis full album pertama pada September 2020 mendatang.


Sejak debut pada 2016 lalu, sejauh ini girl band beranggotakan empat personel yaitu Jennie, Rose, Jiso, dan Lisa ini telah merilis 14 lagu, satu lagu kolaborasi bersama Dua Lipa, dan satu lagu solo milik Jennie.

Nah, buat kamu pecinta Blackpink ini adalah berita baik dan pastinya udah ngga sabar hingga bulan Agustus kan?? Heheheh.

Afdal Putra

Rekomendasi