Rutin Melakukan Donor Darah. Ini Manfaatnya

Foto : istimewa

Treatpeople tau gak 14 Juni diperingati sebagai hari apa? Yup, Hari donor darah sedunia. Tanggal ini dipilih karena diambil dari kelahiran Karl Landsteiner, pemenang penghargaan nobel yang menemukan sistem golongan A-B-O. Peringatan ini dilakukan sejak tahun 2004 untuk meningkatkan kesadaran mendonorkan darah, demi membantu nyawa orang lain yang mengharapkan donor darah untuk bertahan hidup.

Nah, ngomongin masalah donor darah, selain untuk membantu orang yang membutuhkan ternyata ada lho manfaat yang kita dapatkan kalau kita rutin melakukannya. Berikut manfaat donor darah jika dilakukan secara rutin.

1. Merangsang produksi sel darah.

Mendonorkan darah, tidak akan membuat darah kamu berkurang. Justru hal ni membantu tubuh menstimulasi tubuh untuk memproduksi sel darah baru. Jadi dengan sel darah baru ini tubuh akan menjadi lebih sehat.

2. Menjaga tekanan darah.

Mungkin bagi kamu yang Hipertensi (tekanan darah tinggi) bisa mengikuti donor darah secara rutin. Karena ketika kamu menyeimbangkan darah, volume darah di dalam tubuh akan seimbang sehingga dapat mencegah hipertensi.

3. Mengurangi resiko kerusakan hati dan pankreas.

Selain menjaga tekanan darah, donor darah juga mengurangi kelebihan zat besi dalam tubuh. Karena kelebihan zat besi dapat meningkatkan gagal hati dan pankreas. Jika mendonorkan darah berarti kamu juga mengurangi resiko kerusakan hati dan pankreas.

4. Menurunkan Risiko Terkena Penyakit Jantung dan Pembuluh Darah

Menyumbangkan darah akan membantu menjaga kadar zat besi. Selain itu, donor darah dapat mengurangi resiko gagal jantung kardiovaskular dan menjaga irama jantung.

Donor darah juga membantu menurunkan kekentalan darah. Jika darah yang mengalir dalam tubuh terlalu kental, akan membuat semakin tinggi terjadinya gesekan antara darah dan pembuluh darah. Gesekan ini dapat merusak sel-sel dinding pembuluh darah. Dan akhirnya meningkatkan risiko terjadinya sumbatan di pembuluh darah.

5. Menurunkan resiko kanker.

Zat besi yang berlebihan dalam darah dianggap sebagai salah satu penyebab meningkatnya radikal bebas dalam tubuh. Radikal bebas dalam tubuh ini lah yang menjadi faktor resiko terjadinya kanker. Jadi jika kamu melakukan donor darah zat besi dalam tubuhmu akan berkurang.

6. Menurunkan berat badan

Bagi kamu yang memiliki kelebihan berat badan atau obesitas, menyumbangkan darah ternyata bisa membantu membakar kalori ekstra. Menurut St. Mary’s Medical Center, sekali donor darah dapat membakar 650 kalori. Tapi, donor darah tidak bisa kamu jadikan sebagai program menurunkan berat badan ya. Kamu harus makan sehat dan olahraga yang teratur.

Melakukan donor darah ini bisa kamu lakukan secara rutin maksimal lima kali dalam dua tahun. Pria bisa melakukan donor darah tiap tiga bulan sekali, untuk wanita empat bulan sekali. Jangan lupa istirahat yang cukup sebelum melakukan donor darah. Sebaiknya tidak mendonorkan darah saat sedang haid. Konsultasikan terlebih dahulu kepada PMI, apakah kondisi kamu layak melakukan donor darah atau tidak ya treatpeople.

Rekomendasi