4 Tips Bepergian Bersama Pasangan, Nomor 2 Hukumnya Wajib!

Penting untuk mempertimbangkan suatu lokasi yang menawarkan sesuatu yang dapat dinikmati berdua. Foto : istimewa

Banyak pasangan yang merencanakan untuk travelling ke pulau terpencil bersama-sama, mencari pengalaman dan belajar budaya baru. Saat hendak bepergian atau jalan-jalan persiapan sangatlah penting. Hal ini tentu demi kelanjaran jalan-jalan dan menjadikan liburan terasa menyenangkan. Nah agar lebih afdal, treatpeople semua harus memahami lima tips yang bisa diimplementasikan saat memutuskan untuk bepergian bersama pasanganmu.

  1. Pemilihan lokasi
    Penting untuk mempertimbangkan suatu lokasi yang menawarkan sesuatu yang dapat dinikmati berdua. Semisalnya jika pasangan ingin tempat yang hangat dengan pemandangan pantai, dan kamu ingin tempat yang menawarkan pengalaman yang memacu adrenalin, maka carilah lokasi wisata yang dapat memenuhi kedua keinginan itu.
  2. Siapkan budget
    Bayangkan jika kamu ingin menginap di hostel, sementara itu pasanganmu ingin di hotel bintang lima serta tur jet pribadi, pasti akan terjadi perdebatan yang sengit. Oleh sebab itu, diskusikan topik perihal budget sebelum bepergian, terlebih bila travelling impian membutuhkan bujet ekstra besar. Nah jadi, budget ini hukumnya wajib ya treatpeople.
  3. Pasangan adalah teman
    Beberapa pasangan yang pergi travelling bersama pernah mengalami pertengkaran terkait reservasi kamar akibat perbedaan gender. Namun ada juga pasangan yang sangat santai dengan skenario ini. Jadi kenali kepribadian dan gaya travelling pasangan, memang terlihat sepele tapi dapat menyulut pertengkaran.
  4. . Mengontrol diri saat kelelahan
    Tak peduli pergi travelling dengan siapa saja, akan ada satu titik di mana kamu kelelahan, seperti sangat lapar atau kurang tidur. Hal tersebut dapat memicu stress, tetap ingat untuk tidak membentak pasangan. Jika sedang dalam fase tersebut, tenangkan diri dan cari cara menyelesaikan situasi dengan bijak.

Jadi harus bijak ya treatpeople, jangan sampai jalan-jalannya jadi ambekan. Hehehe

Afdal Putra

Rekomendasi