Ayo, Kenali Jenis-jenis Error pada Website!

Foto: Website Error

TREAT – Beberapa dari kamu pasti ada yang pernah saat hendak mengakses suatu website ada pesan “Error 404” atau sejenisnya dan tak mengerti artinya. Biasanya, jika tulisan semacam ini muncul, kita biasanya bertanya-tanya sendiri, ‘Kok error, ya?”

Mari kenali jenis-jenis error pada website agar kamu bisa mengerti maksud pesannya.

Error 400: Bad Request

Dikutip dari CodingStudio, jika pesan seperti ini muncul, artinya adalah server tidak dapat memahami request dari pengunjung website.

Error seperti ini bisa muncul saat kamu salah menuliskan alamat website atau bisa jadi ada gangguan pada server website.

Error 400: Bad Request

Dikutip dari CodingStudio, jika pesan seperti ini muncul, artinya adalah server tidak dapat memahami request dari pengunjung website.

Error seperti ini bisa muncul saat kamu salah menuliskan alamat website atau bisa jadi ada gangguan pada server website.

Bila pesan ini muncul, cara menanganinya adalah dengan memastikan URL yang kamu ketik sudah benar pada server website.

Error 401: Server Unauthorized

Pesan seperti ini dapat muncul bila kamu tidak memiliki hak untuk mengakses atau membuka halaman satu website.

Error seperti ini juga muncul ketika kamu memasukkan username atau password yang salah atau belum terdaftar sehingga tidak memiliki akses.

Error 403: Forbidden

Error seperti ini dapat muncul saat kamu hendak mengakses sebuah halaman, tetapi tidak memiliki izin untuk mengaksesnya.

Hal ini terjadi biasanya karena ada izin file atau folder yang salah.

Error 404: Not Found

Pesan Error 404 biasanya muncul disaat halaman web yang ingin dituju tak dapat ditemukan.

Hal seperti ini terjadi karena adanya kesalahan saat mengetik URL atau  karena halaman yang dituju tak tersedia lagi, pindah, atau dihapus.

Error 408: Request Timeout

Jika pesan yang muncul adalah Error 408, biasanya ini diakibatkan oleh koneksi internet yang lambat, sehingga server memutus koneksi dengan browser.

Cara mengatasinya cukup dengan memeriksa kembali sambungan internet dan me-refresh browser kamu.

Error 500: Internal Server Error

Berbeda dengan pesan-pesan error yang sebelumnya, error seperti ini bukanlah dikarenakan oleh kesalahan pengunjung website, tetapi karena ada masalah pada server.

Bila pesan ini muncul saat kamu hendak mengakses suatu website, kamu harus menunggu hingga masalahnya diperbaik, dan kamu dapat mengaksesnya kembali di lain waktu.

Error 502: Bad Gateway

Error seperti ini dikarenakan oleh server yang mencoba mengambil informasi dari sever lain, tetapi mendapatkan respon yang tidak valid.

Pesan error seperti ini juga muncul karena ada masalah pada server. Tapi, tidak ada salahnya untuk coba membersihkan cache pada browser, karena mungkin saja disebabkan oleh browser.

Error 503: Service Unavailable

Error ini terjadi dikarenakan server mengalami kelebihan beban karena terlalu banyaknya request atau permintaan yang masuk. Biasanya ini terjadi karena banyaknya pengunjung yang mengakses website tersebut.

Jika menemukan error ini, cara mengatasinya cukup dengan me-refresh browser atau coba mengakses website tersebut di lain waktu.

Rekomendasi