5 Konser Besar di Indonesia Akhir 2024

Sumber : Internet

TREAT – Indonesia kembali menjadi destinasi utama konser bagi sejumlah penyanyi internasional pada akhir tahun 2024.

Para artis ternama akan menyuguhkan penampilan spektakuler bagi penggemar musik dari berbagai genre.

Sejumlah konser besar dijadwalkan berlangsung pada bulan Oktober hingga Desember 2024 di beberapa kota, termasuk Jakarta, Surabaya, dan Bali.

Berikut lima penyanyi dan grup musik yang akan menggelar konser di Indonesia selama periode tersebut.

1. Tomorrow X Together World Tour ACT: PROMISE

Sumber : Internet

Tomorrow X Together (TXT), boyband asal Korea Selatan, siap menyapa penggemarnya di Indonesia pada awal Oktober 2024.

Promotor Applewood mengonfirmasi bahwa TXT akan menggelar konser bertajuk ‘Tomorrow X Together World Tour ACT: PROMISE in Jakarta’ di ICE BSD Hall

TXT akan membawakan lagu-lagu hit mereka dalam sebuah pertunjukan yang dijamin penuh energi dan visual.

2. An Evening With John Legend: A Night of Songs and Stories

Sumber : Internet

Penyanyi legendaris asal Amerika Serikat, John Legend, juga akan menggelar konser di Indonesia pada bulan Oktober.

John Legend membawakan konser bertajuk ‘An Evening With John Legend: A Night of Songs and Stories’ pada 6 Oktober 2024, di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor.

Pelantun lagu “All of Me” akan menyuguhkan penampilan intim yang penuh cerita di balik lagu-lagunya yang mendunia. John Legend berjanji menghadirkan malam yang tak terlupakan bagi para penggemarnya di Indonesia.

3. LANY: A Beautiful Blur The World Tour

Sumber : Internet

Setelah sukses besar pada konser sebelumnya, band pop asal Amerika Serikat, LANY, kembali hadir di Indonesia dalam tur Asia mereka yang bertajuk “A Beautiful Blur The World Tour/Asia”.

LANY akan menggelar konser di Beach City International Stadium, Jakarta, 9-10 Oktober 2024. Karena tingginya antusiasme penggemar, promotor PK Entertainment menambah hari konser menjadi dua hari.

LANY akan membawakan lagu-lagu populer mereka, menjanjikan pengalaman konser yang penuh kenangan.

4. DPR: The Dream Reborn World Tour 2024

Konser DPR di Jakarta 2024
Sumber : Internet

Grup label Dream Perfect Regime (DPR) yang terdiri dari DPR Ian, DPR Cream, dan DPR Arctic, juga akan tampil di Indonesia melalui tur “The Dream Reborn World Tour 2024 in Jakarta”.

DPR akan tampil pada 14 Desember 2024 di Beach City International Stadium, Jakarta.

Grup ini dikenal dengan visual kreatif dan konsep konser yang unik, memberikan pengalaman berbeda bagi penggemar mereka, yang dikenal sebagai DREAMers.

5. DAY6 3rd World Tour Forever Young

Konser DAY6 di Jakarta 2024
Sumber : Internet

Tidak ketinggalan, band pop rock asal Korea Selatan, DAY6, akan mengguncang Jakarta, Surabaya, dan Bali sebagai bagian dari tur mereka pada bulan Oktober 2024.

DAY6 memulai rangkaian konsernya di Bali Nusa Dua Convention Center pada 13 Oktober, melanjutkan ke Jawa Pos Arena Surabaya pada 16 Oktober, dan menutupnya di Beach City International Stadium Jakarta pada 19 Oktober 2024.

Kehadiran mereka di tiga kota ini memberikan kesempatan lebih banyak penggemar untuk menikmati penampilan langsung mereka. DAY6 siap membawakan deretan lagu hits yang energik dan emosional.

Rekomendasi