Ini Yang Bikin Lagu Sepertiga Malam Trending Di Youtube !

Ilustrasi lagu Di Sepertiga Malam vidioklipnya menceritakan pertemuan Rey Mbayang dengan Dinda Hauw. Foto : internet

Pasangan pengantin baru Dinda Hauw dan Rey Mbayang masih saja berhasil mencuri perhatian publik. Sukses persunting Dinda Hauw dengan jalan taaruf, kini Rey Mbayang berhasil ciptakan lagu berjudul Di Sepertiga Malam.

Lagu terbaru Rey Mbayang yang berjudul Di Sepertiga Malam langsung masuk dalam daftar trending YouTube. Lagu Di Sepertiga Malam sendiri menceritakan kisah cinta Rey Mbayang dan Dinda Hauw yang dipersatukan lewat proses taaruf. Tak hanya merilis lagu, Rey Mbayang juga mengunggah video klip lagu Di Seperti Malam sekaligus di akun YouTube Falcon Music Indonesia. Berikut lirik lagu Di Sepertiga Malam ciptaan Rey Mbayang untuk Dinda Hauw.


Di Sepertiga Malam – Rey Mbayang
Saat kuputuskan
Bertemu orang tuamu
Kuyakinkan diri
Kaulah yang terbaik

Dan saat kau memilih
Aku yang pantas untukmu
Hati ini berikrar
Tuk selalu menjagamu

Kuyakin kaulah jawaban
Disetiap pintaku
Walau
Ku belum tau namamu
Bisikan di sujudku
Di Sepertiga Malamku
Untuk kehadiranmu sempurnakan imanku

Saat kau memilih
Aku yang pantas untukmu
Hati ini berikrar
Tuk selalu menjagamu

Gimana treatpeople? Tak herankan lagu Di Sepertiga Malam ini menjadi trending karena liriknya sudah pasti bakal bikin baper.

Rekomendasi