OCD Bikin Aliando Syarief Sulit Berteman

Foto : Internet

TREAT – Aliando Syarief, aktor muda yang telah bertahun-tahun berjuang melawan Obsessive-Compulsive Disorder (OCD), mengaku kini sulit membangun hubungan pertemanan. Kondisi kesehatannya menyebabkan ia lebih banyak menghabiskan waktu sendiri tanpa adanya lingkaran teman dekat.

(Foto : Internet)

Di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, pada Jumat (9/8/2024) lalu, Aliando menceritakan bahwa saat ini ia merasa kesepian. Teman-teman sesama artis, menurutnya, memiliki kesibukan masing-masing. Meskipun masih ingin berteman, mereka tidak selalu bisa memberikan waktu dan dukungan yang dibutuhkan.

“Saya jadi gak punya teman, semua harus dilakukan sendiri,” ujar Aliando.

Ia menegaskan bahwa masalah utama bukanlah keengganan teman-temannya, melainkan kesibukan mereka. Aliando juga mengakui bahwa tidak semua rekan artis percaya dengan kondisinya. Hal ini membuat dukungan dari sesama artis sering kali tidak ada.

“Penyakit saya ini disebut enigma, sulit dipahami. Banyak yang tidak percaya dengan kondisi saya,” ungkap Aliando dengan jujur.

Meski begitu, ia tidak mempermasalahkan pandangan orang lain. Baginya, yang terpenting adalah menghadapi dan berjuang melawan penyakit ini.

Aliando menegaskan bahwa meskipun pendapat orang lain tidak begitu penting, ia tetap serius dengan kondisinya. Baginya, kesehatan mental adalah prioritas utama yang harus diperhatikan, meskipun banyak yang tidak memahaminya.

Rekomendasi