Setiap siang datang
Jalanan memaksaku untuk berperang
Memainkan kemudi dengan hati-hati
Memaksa diri menahan panas mentari
Setiap senja datang
Harsat ini memintaku untuk tenang
Menikmati perjalanan senja yang hendak pulang
Meninggalkan langit
Agar bintang bisa menyapa ribuan insan
Yang merindukan langit malam
Setiap malam datang
Raga memintaku untuk tidak lagi berjuang
Berhenti bertarung melawan kesunyian yang dirasakan
Karena jiwa tidak harus berkorban lebih dalam
Setiap pagi datang
Embun menyapa langkah kaki yang bergegas menuju keramaian
Terlelap dalam ganasnya kehidupan
Dengan harap bunga akan segera berkembang
Bukan layu karena kejamnya permasalahan
Salsabila Syafna Aulia
KOMENTAR