10 Juni – Hari Media Sosial, Jadilah Pengguna Media Sosial Yang Bijak

10 Juni – Hari Media Sosial, Jadilah Pengguna Media Sosial Yang Bijak, foto: Internet

TREAT – Media sosial menjadi suatu bagian tak dapat di pisahkan dari kehidupan sehari-hari manusia. Banyak informasi baru setiap hari dapat dengan mudah diakses oleh setiap orang melalui media sosial. Treatpeople tahu kah kamu setiap tanggal 10 Juni, Indonesia memperingati hari media sosial.

Hari Media Sosial pertama kali dicetuskan oleh Handi Irawan, CEO Frontier Group dan juga penggagas Hari Pelanggan Nasional. Hari Media Sosial muncul karena Handi Irawan melihat fenomena penggunaan media sosial di Indonesia yang sepertinya masih banyak disalah gunakan.

Treatpeople kira kira kenapa ya hari media sosial bisa diadakan, simak terus yaa!!

berhati hati dalam menyebarkan dan menerima berita, foto: Internet

media sosial menjadi suatu wadah yang dapat membantu. Namun, perlu diingat, media sosial juga bisa jadi tempat penyebaran hoax, penggiringan opini yang salah, dan fitnah. Sayangnya, hoax dan fitnah yang menyebar sering ditelan mentah-mentah oleh pengguna media sosial. Informasi – informasi hoax ini biasanya beredar di Facebook, Instagram, Twitter, dan Youtube. Sehingga, masyarakatlah yang harus bisa membedakan mana berita yang benar dan mana yang tidak benar.

Hari Media Sosial sendiri bertujuan mengedukasi para pengguna media sosial di Indonesia. Melalui Hari Media Sosial, para pengguna media sosial diingatkan kembali untuk memanfaatkan media sosial secara positif.
Salah satu caranya, dengan membagikan berita-berita yang menginspirasi, memotivasi dan ajakan untuk membuat kehidupan jadi lebih baik kepada anggota keluarga, sahabat, ataupun komunitas. Sejak pertama kali digagas oleh Handi Irawan pada tahun 2015 lalu, Hari Media Sosial mendapat banyak dukungan dari berbagai pihak, hingga Hari Media Sosial dapat terlaksana hingga sekarang.

Hari Media Sosial menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran dan edukasi dalam menggunakan media social secara positif. Kesadaran berperilaku baik dalam menggunakan media sosial perlu diketahui untuk menghargai orang lain dan tanggung jawab di ruang publik.
Media sosial harusnya bisa menjadi ruang aman untuk siapa pun, dan mengingat banyaknya pengguna sosial di Indonesia, jaminan untuk bebas dari pelecehan maupun kejahatan lainnya adalah hak bagi seluruh pengguna.

Rekomendasi